Tips dan Praktek Terbaik Komunikasi Kepemimpinan yang Efektif

5 Menit Membaca
Komunikasi Kepemimpinan

Modal menjadi seorang pemimpin tidak cukup dengan sebatas  percaya diri dan keinginan semata. Pemimpin merupakan pekerjaan yang berat bagi seseorang yang tidak punya keahlian dalam menjalaninya. Seorang pemimpin akan berinteraksi dengan orang banyak, mempunyai banyak tim dan yang paling penting mampu membranding diri sehingga memberikan dampak positif terhadap lembaga atau institusi yang dipimpinnya.

Pemimpin harus cakap dalam segala hal, termasuk harus mempunyai pola komunikasi yang baik. Dengan komunikasi yang baik, seorang pemimpin dapat melakukan banyak hal, mulai dari menjalin relasi yang luas,disukai rekan kerja hingga dapat mempengaruhi anggota atau tim dalam menjalankan perintahnya.

Komunikasi yang baik tidak hanya dilakukan dengan perkataan yang bijak, namun juga dipengaruhi dengan penampilan dan gestur tubuh ketika berbicara. Oleh karena itu, dalam artikel kali ini kita akan membahas terkait tips dan praktik terbaik komunikasi kepemimpinan yang efektif.

Baca juga: 6 Negara yang Menerapkan Kebijakan Empat Hari Kerja Sepekan

Pengertian Komunikasi Kepemimpinan

Komunikasi kepemimpinan merupakan proses interaksi antara seorang pemimpin dengan anggota atau tim kerja. Interaksi ini dapat berupa penyampaian informasi, memberikan arahan maupun umpan balik hingga mempengaruhi anggota timnya. Komunikasi kepemimpinan ini sering digunakan pemimpin dalam menyampaikan aturan ataupun visi misi dalam suatu perusahaan. 

Komunikasi kepemimpinan ini akan berdampak positif terhadap organisasi maupun lembaga. Hal ini dikarenakan komunikasi kepemimpinan yang baik akan membangun kepercayaan dalam organisasi, baik antara sesama karyawan maupun hubungan karyawan dengan pimpinan sehingga memberikan dampak positif terhadap perusahaan. 

Komunikasi kepemimpinan yang efektif harus melibatkan keterampilan komunikasi yang baik, sehingga seorang pemimpin dapat lebih mudah mempengaruhi, menginspirasi dan memotivasi anggota untuk kepentingan bersama.  Dengan komunikasi kepemimpinan yang efektif ini akan terbangun hubungan yang kuat, sehingga dengan demikian dapat meningkatkan kinerja individu dan tim, serta menciptakan iklim kerja yang positif dan produktif.

Pentingnya Komunikasi Kepemimpinan

Pada dasarnya sangat sulit menjadi seorang pemimpin jika tidak mempunyai keahlian dalam komunikasi kepemimpinan. Alasan pentingnya komunikasi kepemimpinan sangat beragam, dan akan diuraikan sebagai berikut:

Dapat meningkatkan keterlibatan karyawan

Keterlibatan semua anggota dan karyawan itu sangat penting dalam meningkatkan kinerja dalam suatu organisasi. Oleh karena itu karyawan harus mempercayai pemimpin maupun organisasi agar mereka dapat bekerja lebih ekstra. Hal ini hanya dapat diwujudkan dengan melaksanakan komunikasi kepemimpinan yang efektif.

Pemimpin dapat menjelaskan visi organisasi dengan komunikasi yang baik dan juga mengimplementasikan agar menjadi contoh dan panutan oleh para karyawan. Selain itu, pemimpin juga dapat menunjukkan bahwa tindakan mereka berdedikasi terhadap visi tersebut.

Dapat menyelaraskan karyawan dengan tujuan strategi

Pemimpin harus dapat mengimbangi dan menyelaraskan pemikiran karyawan dengan tujuan strategi. Seluruh karyawan harus mempunyai tujuan yang sama dalam mewujudkan visi perusahaan. Melalui komunikasi yang jelas dan terarah, pemimpin akan lebih mudah dapat memastikan bahwa semua karyawan memiliki pemahaman yang sama dalam mencapai tujuan yang diinginkan. Selain itu, pemimpin harus mampu meyakinkan terkait pengembanga bisnis yang lebih baik juga berdampak positif terhadap pendapatan mereka. Dengan demikian, mereka dapat berkontribusi secara aktif untuk mencapai visi tersebut.

Dapat membangun kepercayaan dan mendorong transparansi

Sikap seorang pemimpin tersebut jangan mempengaruhi kinerja karyawannya. Pemimpin yang mempunyai pola komunikasi kepemimpinan yang baik, serta mampu menunjukkan sikap keterbukaan dan berlaku jujur tentu akan lebih mudah dipercaya karyawan. Rasa percaya tersebut akan berdampak positif terhadap kinerja dalam mencapai visi organisasi.

Menciptakan budaya kerja yang baik

Komunikasi kepemimpinan yang efektif tersebut akan menciptakan budaya kerja yang positif dan menciptakan komunikasi yang baik antar sesama rekan kerja. Pemimpin harus konsisten menyampaikan nilai-nilai, etika kerja, serta norma-norma organisasi agar dapat membentuk budaya yang positif, memperkuat identitas organisasi, dan meningkatkan keterlibatan anggota tim.

Pelatihan komunikasi kepemimpinan dapat menciptakan pemimpin yang efektif

Pemimpin harus terus dapat melatih pola komunikasi kepemimpinan yang dimilikinya, oleh karena itu penting bagi seorang pemimpin untuk mengikuti pelatihan komunikasi yang berbasis kepemimpinan tersebut.

Tips dan Praktek Terbaik Komunikasi Kepemimpinan yang Efektif 

Menerapkan sikap jujur

Jujur merupakan sikap yang harus dimiliki dan ditanamkan dalam diri individu sedari ia kecil. Dalam konteks praktik komunikasi kepemimpinan yang efektif, dengan kejujuran itu seorang pemimpin dan organisasi dapat dengan mudah dipercayai oleh karyawan. Kepercayaan tersebut tidak sebatas ucapan semata, akan tetapi telah direalisasikan melalui aksi nyata.

Berkomitmen

Komitmen merupakan sikap yang harus direalisasikan oleh seorang pemimpin dalam menerapkan komunikasi kepemimpinan yang baik. Dengan komitmen tersebut seorang pemimpin akan selalu tepat janji dan menindaklanjuti setiap perkataan atau janjinya sendiri.

Bijak dalam berkomunikasi

Pemimpin harus menggunakan bahasa yang lugas, padat dan tepat dalam berkomunikasi. Sehingga informasi yang diberikan dapat diterima dengan jelas oleh karyawan. Untuk mewujudkan komunikasi yang efektif pemimpin harus menghindari penggunaan kata yang ambigu dan sulit dimengerti karyawan.

Dapat menjadi pendengar yang baik

Seorang pemimpin tidak hanya memerintah dan memberikan informasi semata kepada karyawan. Pemimpin harus mampu menjadi pendengar yang baik, dan dapat memberikan perhatian penuh kepada lawan bicara dengan cara memberikan respon yang positif

Mempunyai sikap empati

Pemimpin tidak boleh egois dalam menyelesaikan suatu permasalahan, ia harus dapat melihat satu permasalahan dari banyak sudut pandang. Sehingga dengan demikian ia dapat lebih mudah menyelesaikan permasalahan tersebut tanpa menyalahi satu pihak tertentu. Dengan rasa empati tersebut ia dapat memutuskan keputusan yang tepat untuk mengatasi permasalahan tersebut.

Gunakan gaya komunikasi yang adaptif

Komunikasi yang baik merupakan komunikasi yang mudah diingat, oleh sebab itu sebagai seorang pemimpin anda harus mempunyai gaya komunikasi yang adaptif, sehingga dapat dengan mudah disesuaikan dengan kondisi karyawan dalam situasi apapun.

Dapat memberikan umpan balik secara konstruktif

Sebagai seorang pemimpin anda harus dapat memberikan umpan balik secara teratur kepada karyawan. Anda harus dapat memberikan pengakuan dan apresiasi terhadap prestasi mereka dan memberikan arahan yang membangun untuk suatu perbaikan.

Adopsi gaya komunikasi yang sesuai 

Sebagai seorang pemimpin anda tidak hanya mempengaruhi seorang karyawan, namun hal ini juga berpengaruh terhadap kolega dan relasi bisnis anda. Jadi anda harus mempersiapkan gaya komunikasi yang dapat mempengaruhi klien ada ketika ada sedang berbicara ataupuan berpidato di depan umum.

Harus bersikap konsisten

Sikap konsisten seorang pemimpin sangat berpengaruh terhadap loyalitas karyawan. Komunikasi harus jelas dan terarah sehingga mudah dipahami dan tidak membingungkan bagi seorang karyawan.

Komunikasi harus setara

Sebagai seorang pemimpin tentu anda tidak boleh membedakan komunikasi antara karyawan. Anda harus adil berkomunikasi dengan setiap tingkatan karyawan yang anda miliki.

Mampu mewujudkan satu tujuan

Anda harus dapat mempengaruhi lingkungan terutama karyawan, agar mereka semua satu visi dalam mencapai apa yang anda inginkan. Anda harus menjadikan karyawan anda dengan memberikan mereka target yang jelas.

Menanamkan sikap percaya diri

Untuk menanamkan sikap percaya diri ini, tentu anda harus memberikan fasilitas pelatihan kepada mereka. Pelatihan tersebut secara otomatis dapat meningkatkan sikap percaya diri dalam diri mereka.Konsultan HR dari Proxsis HRKesimpulan 

Seorang pemimpin harus mempunyai pola komunikasi kepemimpinan yang efektif. Karena dengan demikian dapat menciptakan budaya kerja yang baik, membangun kepercayaan karyawan yang secara otomatis dapat memberikan dampak positif terhadap organisasi atau perusahaan. 

Sebagai seorang pemimpin anda juga harus mampu mempraktekkan komunikasi kepemimpinan tersebut dengan menerapkan kejujuran, berkomitmen, bijaksana, mampu menjadi pendengar yang baik, berempati, mempunyai gaya komunikasi yang adaptif, dapat memberikan umpan balik, menerapkan komunikasi yang setara, konsisten serta mampu menularkan sikap percaya diri tersebut kepada karyawan.

Proxsis HR memiliki Training Communication Skill. Segera daftarkan diri Anda sekarang juga. Info lebih lengkap, hubungi Expert kami disini.

Rate this post
Bagikan artikel ini